Friday, August 15, 2014

Tips Cantik Alami Yang Murah Tapi Efektif

Setiap wanita pasti ingin tampil cantik, dan tidak jarang keinginan ini sampai menguras kantong. Banyak perawatan kecantikan yang menawarkan biaya cukup mahal, padahal tak semua wanita bisa menikmati perawatan tersebut. Tapi tenang saja, Anda tetap bisa tampil cantik alami dengan tips yang murah namun efektif berikut ini :

Banyak Minum Air Putih
-> Pernah membaca kisah nyata seorang wanita yang melakukan percobaan minum air putih dalam jumlah banyak? Wanita tersebut langsung tampak lebih muda beberapa tahun setelah beberapa hari mencoba minum dengan jumlah yang cukup. Maka jangan biarkan dehidrasi mengambil kecantikan Anda. Kulit yang sehat dan segar akan muncul jika kebutuhan air dalam tubuh tercukupi.

Pakai Masker Alami
-> Masker alami tidak membutuhkan biaya yang banyak. Di dapur Anda, pasti ada bahan-bahan alami yang bisa dijadikan masker, mulai dari telur, apel, pisang, minyak zaitun, alpukat, wortel dan masih banyak lagi. Pemakaian yang teratur akan membuat wajah lebih sehat. Anda bisa memakai masker alami ini pada wajah atau rambut setidaknya seminggu sekali.

Sediakan Hari Tanpa Makeup
->Jika Anda selalu memakai makeup setiap hari, sediakan satu hari di mana Anda tidak perlu pakai foundation, tidak perlu pakai bedak tebal dan sebagainya. Namun tetap lindungi wajah dengan sun block, terutama jika aktivitas Anda ada di luar ruangan. Dengan membiarkan kulit tanpa makeup, Anda memberi kesempatan kulit untuk bernapas dengan bebas.

Konsumsi Makanan Bernutrisi
->Apa yang Anda makan maka itulah yang akan tampak di tubuh Anda. Mengonsumsi makanan yang sehat adalah kunci utama memiliki kulit yang sehat, merona dan tidak cepat keriput. Banyak makanan enak yang mengandung setumpuk gula dan garam, padahal dua makanan itu jika dikonsumsi terlalu banyak tidak baik untuk kulit Anda. Biasakan mengonsumsi makanan alami 
seperti buah-buahan segar setiap hari.

Selalu Bersihkan Wajah Sebelum Tidur
->Tidak ada kata malas untuk membersihkan wajah sebelum tidur. Saat Anda sedang terlelap, kulit justru sedang bekerja keras mengganti sel-sel yang rusak dan membangun sel kulit baru yang lebih sehat. Jika kulit kotor sebelum tidur, makan proses regenerasi ini akan terhambat. Maka sempatkan waktu untuk membersihkan wajah dari sisa makeup dan kotoran setelah seharian beraktivitas.

Cantik tidak harus mahal kan?
artikel by : jessica collections
www.jessica-collections.com

No comments:

Post a Comment

Silahkan Tanya kami tentang segala sesuatu tentang fashions ataupun request mengenai tips dan trik yang ingin anda ketahui, kami akan dengan senang hati membimbing anda.